OJK Regional 9 Kalimantan Gelar Studi ke Malang dan Mojokerto Mengajak Pokdarwis Desa Balida, Kab. Balangan

 

Desa Balida - Guna meningkatkan akses keuangan masyarakat khususnya di Desa Balida, Kabupaten Balangan, OJK Regional 9 Kalimantan mengajak Pokdarwis Racah Mampulang Desa Balida, Pemkab Balangan, Perbankkan milik daerah, serta PT Adaro Energy Indonesia mengikuti Kunjungan Studi ke Desa Pujun Kidul Kabupaten Malang Jawa Timur dan Desa Wisata Sumber Gempung Kabupaten Mojokerto selama dua hari yakni 23-24 Agustus 2023.

Kepala Desa Balida, Sahridin, Kamis (24/8/2023) mengatakan, kunjungan tersebut dalam rangka Program Pengembangan Ekosistem Keuangan Inklusif Desa Balida di Racah Mampulang.

"Kegiatan kunjungan ini sangat bermanfaat sekali bagi kami didesa dan juga pengelola Racah Mampulang terkait bagaimana mengelola keuangan," ujarnya.

Sementara itu dikutip dari laman ojk.go.id, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi menjelaskan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus melakukan berbagai upaya langkah progresif untuk meningkatkan akses keuangan masyarakat khususnya di perdesaan melalui program Ekosistem Keuangan Inklusif (EKI).

"Program ini diharapkan dapat mempercepat pengembangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa," ujarnya.

Lebih lanjut, program EKI di perdesaan ini akan mengoptimalkan potensi yang ada di perdesaan yaitu potensi alam, budaya, sosial, dan finansial dengan ketersediaan akses keuangan dari berbagai sektor jasa keuangan seperti perbankan, asuransi dan pasar modal.

"Program EKI akan mensinergikan peran para pemangku kepentingan di daerah seperti Pemda, Kemenparekraf, Kemendes, OJK dan Bank Indonesia dengan berbagai layanan dan produk lembaga jasa keuangan," pungkasnya.


















Komentar

Postingan Populer