Perpustakaan Desa Harapan Bangsa desa Balida dianggap layak mengingat karena memenuhi beberapa kriteria yang ditetapkan oleh panitia lomba tingkat kalsel.

Tim juri dari Provinsi Kalsel beberapa waktu lalu telah menetapkan bahwa perpustakaan Desa Balida Kabupaten Balangan lolos dalam babak enam besar untuk dinilai oleh tim juri.
Pada Senin (13/05/2019) hari ini, tim juri dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalsel melakukan kunjungan dan verifikasi ke Perpustakaan Desa Balida untuk melihat langsung aktivitas di sana serta memeriksa beberapa kriteria yang ditetapkan.
Kepala Bidang Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Balangan yang mendampingi langsung tim juri dari DPK Provinsi Kalsel, serta pemerhati perpustakaan.
Jika dalam penilaian ini nantinya Perpustakaan Desa Balida keluar sebagai pemenang, maka berhak mewakili Kalimantan Selatan pada lomba perpustakaan terbaik tingkat nasional.
0 komentar:
Posting Komentar