Karang Taruna Garuda Jaya Fokuskan Kegiatan Olahraga.


Balida - Karang Taruna Garuda Jaya Desa Balida Kecamatan Paringin fokuskan program pada kegiatan olahraga, seperti bola voli, sepak bola, tenis meja dan futsal. Bahkan, tim bola voli putri Karang Taruna Garuda Jaya sering sparring bersama desa-desa tetangga bahkan luar kecamatan umumnya wilayah Kabupaten Balangan.

Kegiatan Sparing Tim Bola Voli Putri
Sekretaris karang Taruna Garuda Jaya Irsyadi Salam menyatakan pada awalnya kegiatan karang taruna tidak terlalu aktif. Untuk itu, dia beserta pengurus lainnya berinisiatif untuk menggalakan kembali kegiatan karang taruna khususnya pada bidang olahraga pada tahun 2018 ini karna kebetulan sarana olahraga sudah mulai terpenuhi di desa, tandasnya.
 Irsyadi Salam menyadari betul bahwa badan yang sehat akan mendorong terciptanya jiwa yang

Irsyadi mengaku pihaknya rutin menggelar latihan dari keempat bidang olahraga tersebut. Seperti latihan tim bola voli putra diadakan setiap sore pada hari Senin, Rabu serta Jumat dan tim bola voli putri menggelar latihan pada hari Selasa, Kamis serta Sabtu. "Latihan diadakan di Lapangan Mampulang Permai dan khusus hari Minggu merupakan ajang tandang maupun tandang dari klub bola voli dari berbagai desa di wilayah Kabupaten Balangan," pungkasnya.
Irsyadi mengaku selama ini belum ada prestasi yang di raih oleh tim bola voli Karang Taruna Garuda Jaya, dikarenakan awalnya belum ada sarana olahraga di desa sehingga kalau misal mau latihan futsal atau voli terpaksa ke kecamatan.
Bersalaman usai bermain voli sebagai wujud sportifitas
Irsyadi menambahkan untuk kedepan tidak hanya fokus pada bidang olahraga saja, melainkan bidang sosial dan kesenian. "Pada intinya kegiatan karang taruna kan ada tiga, yaitu bidang olahraga, sosial dan usaha ekonomi produktif (UEP), olahraga dan kesenian kita sudah mulai berjalan dan pada akhir tahun ini juga kami akan bergerak di bidang sosial," pungkasnya. 

Kepala Desa Balida Sahridin mengaku pihaknya sebagai aparat desa selalu mendukung program yang digalakkan oleh karang taruna selagi itu kegiatan yang positif. "Kami selalu mendukung, untuk olahraga telah kami berikan sarana dan prasarana olahraga, baik itu bola voli, sepak bola, futsal maupun tenis meja," pungkasnya.
Karang Taruna Garuda Jaya

sehat, karenanya kegiatan di bidang olahraga menjadi fokusnya. "Melalui kegiatan olahraga para anggota karang taruna dapat menjadi lebih sehat dan tentunya membuat hubungan silaturahmi tetap terjaga," katanya, minggu (16/9) kemarin.




PemanfaatanSapras Olahraga yang dibangun 2018 





Komentar

Unknown mengatakan…
Olahraga maju...
Garudajayabalida mengatakan…
Terima kasih atas supportnya

Postingan Populer