Jaga Kebugaran Tubuh, TP PKK Kabupaten Balangan ajak Warga Desa Balida Senam Bersama di Racah Mampulang


 

Dalam rangka menjaga kebugaran tubuh, Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Balangan mengajak warga Desa Balida melaksanakan senam bersama.

Senam bersama itu langsung diikuti oleh ketua TP PKK Kabupaten Balangan Ny Hj. Sri Huriyati bersama perngurus TP PKK lainnya dan Sanggar Seni Mayang Maurai dengan mengikuti protokol kesehatan, bertempat di Wisata Pasar Budaya Racah Mampulang Desa Balida, Sabtu 02/04/2022.


 

Sebelum pelaksanaan senam, Ketua TP. PKK Kabupaten Balangan yang juga sekaligus instruktur senam  mengajak para peserta melakukan latihan pernapasan yang dilanjutkan dengan pemanasan, hal itu bertujuan untuk membantu sendi dalam tubuh agar lebih luasa bergerak.

Kegiatan senam bersama ini diikuti puluhan warga desa balida yang dinominasi oleh para ibu-ibu dan remaja putri. Mereka sangat antusias mengikuti senam tersebut yaitu senam erobic zumba dan yoga, itu terlihat ketika mereka sangat semangat mengikuti semua gerakan yang diberikan.



 

Sehabis senam bersama, Ny Sri Huriyati juga mengatakan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh TP. PKK Kab. Balangan dengan tempat yang bergantian. Selain itu peserta juga mendapat kupon undian dourpreze yang menambah kecerian warga desa yang mengikuti kegiatan senam tersebut.

Kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Camat Paringin Bapak Aswal Salahudin yang turut juga di akhir acara menyerahkan bantuan paket sembako kepada para lansia di Desa Balida.

Komentar

Postingan Populer