Latihan Nyanyi Lagu Wajib Nasional Persiapan Mengikuti Lomba Acara Hari Anak Nasional (HAN).


Lomba nyanyi lagu wajib nasional yang akan digelar pada saat peringatan Hari Anak Nasional (HAN) di Kabupaten Balangan 28 Agustus nanti , minggu (26/8).

Lomba nyanyi antar Forum Anak Kecamatan (FAK) dan Forum Anak Desa (FAD) akan diselenggarakan pada hari selasa ini yang bertempat di Gedung Serbaguna Kabupaten Balangan, acara tersebut diikuti oleh peserta dari 11 grup dari FAK dan FAD yang masing-masing grup terdiri dari 3 orang.
Kegiatan latihan nyanyi melibatkan partisipasi para pengurus Karang Taruna Desa Balida, yaitu pengurus Karang Taruna Bidang Seni Budaya siap sedia sebagai pelatih untuk persiapan lomba tersebut.
Latihan nyanyi juga sekaligus mempersiapkan para vokalis kedepannya dalam kegiatan Kemah Karya Bakti Karang Taruna pada bulan September 2018. "Latihan nyanyi ini selain untuk mengikuti lomba pada saat HAN juga persiapan awal untuk mengikuti lomba pada saat Kemah Bakti Karang Taruna di Balangan," kata M. Arsyani selaku Ketua Karang Taruna Desa Balida.
Kegiatan latihan tersebut juga didukung oleh Kepala Desa Balida, "saya sangat mendukung latihan vokal ini selain menambah bakat anak-anak dan kaula muda,
tentu akan menambah keterampilan dalam bernyanyi, karna sebagian Forum Anak ini adalah anggota grup kesenian," ungkap Sahridin yang sekaligus Ketua Sanggar Seni Balida Satria ini.





Kunjungi juga : 


Komentar

Postingan Populer